Teks Bacaan Surat Al-Kafirun Lengkap Dengan Terjemah, Latin dan Download MP3

Teks Bacaan Surat Al-Kafirun Ayat 1-6 Lengkap Dengan Terjemah Bahasa Indonesia dan Inggris, Latin, Isi Kandungan Serta Play dan Download MP3 Al-Kaafiruun الكافرون merupakan surat ke 109 pada urutan dalam Al-Qur'an. Diturunkan di Kota Mekkah dilatar belakangi dengan adanya ajakan orang-orang kafir atau kaum musyrikin qurasy untuk menyembah berhala (nenek moyang) mereka kepada Rasulullah SAW. Mereka ingin mengajak Rasulullah SAW beserta para sahabat untuk menyembah tuhan orang-orang musyrikin mekkah selama satu tahun lamanya, Baru kemudian mereka akan menyembah Allah swt selama satu tahun juga di tahun berikutnya. Dari peristiwa tersebut, Allah swt menurunkan wahyu kepada Rasulullah SAW untuk menjawab ajakan kaum kafir Quraisy tersebut. Yaitu Qur'an Surat Al-Kafirun Ayat 1-6. Teks Bacaan Surah Al-Kafirun Ayat 1-6 قُلْ يٰۤاَ   يُّهَا الْكٰفِرُوْنَ ۙ 〘١〙 لَاۤ اَعْبُدُ مَا تَعْبُدُوْنَ ۙ 〘٢〙 وَلَاۤ اَنْـتُمْ عٰبِدُوْنَ مَاۤ اَعْبُدُ 〘٣〙 وَلَاۤ اَنَاۡ عَابِدٌ مَّا...